Penilaian Akhir Semester (PAS) dilaksanakan pada akhir semester 1. Pada dasarnya ada beberapa hal yang harus disusun biasanya berupa kisi-kisi, soal dan kunci jawaban. Pada artikel ini admin akan membagikan Kisi-kisi PAS Matematika Kelas 9 Semester 1 Tahun 2022.
Kisi-kisi PAS Matematika Kelas 9 Semester 1 Tahun 2022 |
Adapun Kisi-kisi PAS Matematika Kelas 9 Semester 1 Tahun 2022 ini dibuat menggunakan kurikulum 13. Walaupun kurikulum sekarang atau kurikulum merdeka yang digunakan pada sebagian sekolah percontohan. Tapi, rencananya kurikulum merdeka akan digunakan secara menyeluruh tahun depan.
Kisi kisi pas matematika kelas 9 semester 1 kurikulum 2013 ini masih digunakan oleh pendidik atau sekolah /madrasah secara umum karena belum siap menggunakan kurikulum baru.
Adapun Kisi-kisi PAS Matematika Kelas 9 Semester 1 Tahun 2022 memiliki komponen sebagai berikut:
- Judul Kisi-kisi PAS Matematika Kelas 9 Semester 1 Tahun 2022
- Identitas soal meliputi satuan pendidikan, mata pelajaran, kelas/semester, alokasi waktu, jumlah soal, bentuk soal, bentuk tes, penulis, kurikulum dan tahun pelajaran.
- Kompetensi Inti seperti memahami pengetahuan ( faktual, konseptual dan prosedurial) berdasarkan rasa ingin tahunya tentang ilmu pengetahuan,teknologi,seni,bidaya terkait fenomena dan kejadian tampak mata dan lain. KI yang disajikan pada kisi-kisi ini yaitu K1-3 yaitu aspek pengetahuan.
- Kompetensi dasar seperti menjelaskan dan melakukan operasi bilangan berpangkat,bilangan rasional dan bentuk akar serta sifat-sifatnya dan lain sebagainya.
- Materi pokok seperti bilangan berpangkat bulat positif, negative dan nol dan lain sebagainya. Materi disesuaikan dengan materi yang pendidik sampaikan kepada peserta didik sesuai dengan silabus yang dibuat.
- Indikator soal seperti Peserta didik dapat menyelesaikan masalah tentang bilangan berpangkat positif, negative dan Nol dan lain sebagainya. Indikator soal ini membantu pendidik dalam membuat soal seperti apa yang akan dituangkan pada setiap soal yang akan diberikan kepada peserta didik. Kemudian, untuk peserta didik manfaat dari indikator soal ini memudahkan peserta didik dalam mempersiapkan materi dan bentuk soal serta jenis soal yang seperti apa yang akan mereka hadapai.
- Bentuk soal yaitu Pilihan Ganda
- Nomor soal yaitu 1-40